Pada hari Kamis, tanggal 25 Juli 2024, mulai pukul 09.30 WIB hingga selesai, bertempat di Rumah Makan Angkringan Saung Abah, Dusun Heulang, Tanjungsari, Desa Gudang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Bhabinkamtibmas Polsek Tanjungsari, Polres Sumedang, Polda Jabar, Aipda Suhendar, bersama Kepala Desa Gudang, Bapak Bangun, dan Babinsa Koramil Tanjungsari, Koptu Adeng, telah melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi Kamtibmas kepada warga masyarakat binaan Desa Gudang.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka pelaksanaan program Beyond Trust Presisi Polri. Dalam acara tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga, dengan tujuan meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.

Diharapkan melalui kegiatan ini, hubungan antara kepolisian, pemerintahan desa, dan masyarakat semakin erat, serta tercipta situasi yang aman dan kondusif di Desa Gudang.

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *