Sumedang, 05 November 2024 — Pada hari ini, kegiatan sosialisasi penerimaan anggota Polri khusus Bintara Kompetensi Khusus (BAKOMSUS) telah dilaksanakan di SMK BHS Sumedang, Jalan Palasari, Kelurahan Kotakulon, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang. Acara ini berlangsung mulai pukul 09.50 WIB hingga selesai, dipimpin oleh AIPTU Yadi Rokhaedi selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Kotakulon Polsek Sumedang Selatan Polres Sumedang.
Sosialisasi ini mencakup informasi mengenai peluang penerimaan anggota Polri BAKOMSUS, yang disampaikan dengan tujuan mengajak para siswa SMK untuk ikut serta dalam program yang mendukung ketahanan pangan serta memberikan edukasi terkait persyaratan dan tata cara pendaftaran. Program ini merupakan salah satu bentuk dukungan Polri terhadap program pemerintah pusat dalam membangun ketahanan pangan serta meningkatkan pemahaman generasi muda akan kontribusi yang bisa mereka berikan melalui jalur kepolisian.
Kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar serta dihadiri dengan antusias oleh para siswa dan pihak sekolah yang berharap para siswa tertarik dan termotivasi untuk turut ambil bagian dalam bidang ini.